Senin, 25 Maret 2013

tadabbur ayat kauniyah



Seperti Laba – Laba Yang Membuat Sarang
Kita sering disuruh Allah untuk mentadabburi ciptaannya baik itu yang ada di langit maupun yang ada di bumi ,  suatu waktu kita disuruh untuk melihat unta bagaiman ia Allah ciptakan dan suatu waktu kita disuruh Allah memandang ke langit bagaimana ia tinggikan tanpa pasak , semua perintah Allah tersebut mengandung hikmah dan ibroh untuk kehidupan kita .
Semakin kita mentadabburi cipataan Allah maka akan semakin dekat kita kepada sang penciptanya .
Disini penulis ingin mengajak pembaca untuk mentadabburi ciptaan Allah melalui surat Al-ankabut ayat 41 , indah dan begitu indah mungkin itulah kata – kata yang keluar dari mulut kita ketika membaca tamtsilan yang Allah buat di ayat tersebut , Allah menceritakan tentang Laba- laba yang sedang membuat rumah .
Dalam Al-quran Allah berfirman : perumpamaan orang – orang yang mengambil pelindung selain Allah adalah seperti laba-laba yang membuat rumah . Dan sesungguhnya rumah yang paling lemah ialah rumah laba-laba , sekiranya mereka mengetahui ( Al-ankabut 41 ).
ketika kita melihat laba-laba membangun rumah, sungguh kerja keras yang sangat menakjubkan , dia mengeluarkan air ludah yang tidak sedikit untuk merangkai tempat tinggalnya .
namun kerja keras yang dia lakukan untuk membangun rumah tersebut tidak terlalu berarti pada dirinya, ketika dia bersembunyi didalamnya maka akan terlihat dari luar , dan ketika dia menjadikan rumahnya tersebut sebagai tempat berlindung, sama sekali tidak bisa melindunginya , bahkan kalau rumah tersebut ditabrak seekor burung maka dia akan hanru, karena tempat tersebut sama sekali tidak bisa melindunginya dari bahaya ,
seperti itu pula lah orang-orang yang menjadikan selain Allah sebagai pelindung ,sungguh tempat mereka berlindung itu tidak bisa memberikan perlindungan..
subhannallah begitu indah pengajaran Allah tentang tauhid kepada kita melalui seekor laba-laba ciptaanyya....



Tidak ada komentar:

Posting Komentar